8 Fakta Menarik Jelang Brasil Lawan Kroasia

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 12 Juni 2014 | 07:15 WIB
8 Fakta Menarik Jelang Brasil Lawan Kroasia
Tim World Cup 2014 Brazil
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perhelatan akbar Piala Dunia 2014 telah siap digelar dimana Brasil akan menghadapi Kroasia di laga pembuka. Menarik untuk disimak fakta-fakta yang dimiliki Brasil sebagai tuan rumah menghadapi Kroasia.

Brasil memang lebih diunggulkan dalam pertandingan pembuka yang akan digelar di Arena Corinthians di Sao Paolo, Jumat (13/6/2014) dinihari WIB. Tuan rumah memang punya rekor yang bagus sepanjang Piala Dunia. Berikut fakta-fakta menarik yang dilansir Opta:

1. Tuan rumah tidak pernah kalah dalam pertandingan pembukaan Piala Dunia. Dari 20 kali penampilan tuan rumah, 14 diantaranya meraih kemenangan dan enam kali meraih hasil imbang.

2. Brasil sebelumnya pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia 1950 dan meraih kemenangan  4-0 di laga pembuka atas Meksiko, dimana pada Piala Dunia 2014 ini juga akan kembali bertemu di Grup A.

3. Piala Dunia 2014 ini menjadi Piala Dunia ke-20 bagi Brasil. Itu artinya Brasil selalu ambil bagian di turnamen pesta sepak bola dunia ini.

4. Selecao mencetak kemenangan pertandingan paling banyak (670) dan juga mencetak gol paling banyak (210) di Piala Dunia.

5. Brasil memenangi delapan dari sembilan pertandingan terakhir mereka di babak penyisihan grup (1 kali imbang). Kekalahan terakhir mereka yaitu dari Norwegia 1-2 pada Piala Dunia 1998.

6. Kroasia hanya kemasukan 11 gol dari 13 pertandingan di Piala Dunia (atau 0.85/pertandingan). Ini merupakan rasio terbaik dari 32 tim peserta Piala Dunia 2014.

7. Dari sembilan pertandingan terakhir Kroasia di Piala Dunia mereka telah mendapatkan enam kartu merah.

8. Pertemuan terakhir Brasil dengan Kroasia di laga kompetitif yaitu pada Piala Dunia  2006. Brasil menang 1-0 lewat gol tunggal Kaka pada babak penyisihan grup F.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI