Suara.com - Pemain tengah Real Madrid dan Argentina, Angel Di Maria menilai, Brasil menghadapi beban yang lebih berat untuk menjadi juara di Piala Dunia 2014. Brasil yang sudah lima kali mengangkat trofi Piala Dunia tetap menjadi favorit juara selain sang juara bertahan Spanyol.
Menurut Di Maria, Argentina akan memanfaatkan beban berat yang dipanggul Brasil itu untuk membuat kejutan di Piala Dunia 2014.
“Brasil juara Piala Konfederasi dengan mengalahkan Spanyol yang merupakan juara dunia dan juara Eropa, jadi mereka pasti akan lebih percaya diri. Tetapi, mereka akan menanggung beban lebih berat dibandingkan Argentina,” kata Di Maria.
“Semua orang tahu, tidak mudah untuk menjadi juara di Piala Dunia. Selama bertahun-tahun, Argentina tidak pernah lagi meraih gelar juara, bahkan mencapai final pun juga tidak. Karena itu, kami akan tampil lebih santai karena tahu kami bisa meraih yang terbaik dengan pemain terbaik, yang terbaik di dunia di klub terbaik di dunia,” ujar Di Maria.
Di Maria menjalani musim yang sukses bersama Real Madrid pada musim lalu. Dia meraih gelar juara Piala Raja dan Liga Champions. Selain Di Maria, Argentina juga masih mempunyai tiga penyerang haus gol yaitu Sergio Aguero, Lionel Messi dan Gonzalo Higuain.
Argentina terakhir kali menjadi juara ketika Piala Dunia digelar di Meksiko pada 1986. Empat tahun kemudian, mereka kembali lolos ke final dan dikalahkan Jerman Barat 1-0 lewat tendangan penalti Adreas Brehme. (Goal)