Suara.com - Mantan gelandang Arsenal Ray Parlour mengingatkan manajer Arsene Wenger untuk melupakan keinginan untuk memboyong Cesc Fabregas. Parlour menegaskan bahwa The Gunners saat ini lebih membutuhkan penyerang.
Fabregas memang dikabarkan akan meninggalkan Barcelona menyusul musim yang kurang memuaskan bagi Barca setelah gagal meraih trofi. Ada kemungkinan mantan kapten Arsenal yang embantu tim meraih Piala FA dan Premier League (2004/05) ini akan kembali ke Emirates Stadium.
Namun Parlour, yang telah membela Arsenal di 339 laga di liga untuk Arsenal antara 1992 dan 2004, yakin bahwa posisi tengah sudah tidak perlu lagi diperkuat. Arsenal lebih membutuhkan seorang striker untuk menghadapi musim depan.
"Masalahnya dengan Fabregas adalah dimana Anda bisa menaruhnya di dalam tim ?" kata Parlour.
"Mereka punya pemain yang sangat sama dengan Fabregas, mereka punya Mesut Ozil, Santi Cazorla, Jack Wilshere. Jika Anda membawa Fabregas kembali dimana Anda akan menaruh dia?" ujarnya.
"Dia bagus buat klub namun pemain depan seharusnya menjadi lebih prioritas. Anda bisa melihat di Manchester City dan Liverpool dan mereka memiliki pemain depan yang lebih bagus," tukasnya.