David Beckham Berkunjung ke Singapura

Doddy Rosadi Suara.Com
Selasa, 27 Mei 2014 | 16:01 WIB
David Beckham Berkunjung ke Singapura
Mantan bintang Manchester United David Beckham. (Reuters/Lucas Jackson)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ikon sepak bola David Beckham akan berkunjung ke Singapura bulan depan untuk berpartisipasi dalam acara yang digelar oleh Marina Bay Sands. Lima fans dari lima negara yaitu Singapura, Malaysia, Indonesia, Korea dan Cina akan dapat kesempatan untuk bertemu mantan pemain Manchester United itu.

Bagaimana cara untuk bisa bertemu Beckham? Marina Bay Sands membuat permainan di Facebook resmi mereka. Permainan itu akan digelar mulai 27 Mei hingga 4 Juni untuk Singapura, Malaysia, Indonesia dan Korea.

Sedangkan di Cina, permainan itu hanya berlangsung empat hari mulai dari 27 Mei hingga 30 Mei. Marina Bay Sands akan memilih lima orang pemenang yang akan diterbangkan ke Singapura untuk bertemu dengan mantan kapten timnas Inggris itu.

Para pemenang dibolehkan untuk mengajak seorang teman untuk bertemu Beckham pada 14 Juni dalam sesi meet and greet. Becham merupakan produk class of 92 di Manchester United. Dia mulai dikenal dunia ketika mencetak gol dari setengah lapangan saat MU melawan Wimbledon pada 2006.

Puncak karir Beckham terjadi pada 1999 saat mempersembahkan tiga gelar juara dalam satu musim untuk MU yaitu liga Inggris, Piala FA dan liga Champions. Beckham hengkang dari MU dan pindah ke Real Madrid.

Setelah itu, Beckham sempat berlabuh di AC Milan, LA Galaxy dan pensiun bersama Paris Saint Germain. Pemain yang menikah dengan Victoria – personil Spice Girls – dipercaya sebagai kapten timnas Inggris pada Piala Dunia 2006. Namanya masih masuk dalam daftar atlet terkaya di dunia. (Channelnewsasia)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI