Courtois: Saya Tak Punya Hubungan Emosional dengan Chelsea

Sabtu, 24 Mei 2014 | 19:00 WIB
Courtois: Saya Tak Punya Hubungan Emosional dengan Chelsea
Thibaut Courtois. (Shutterstock/Natursports)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penjaga gawang andalan Atletico Madrid yang masih berada dalam status pinjaman dari Chelsea, menyatakan bahwa dirinya sebenarnya tak punya hubungan emosional dengan klub Liga Inggris tersebut.

Sebagaimana diketahui, sejak bergabung dengan Chelsea pada 2011, sudah tiga musim lamanya Courtois dipinjamkan ke Atletico. Menariknya, justru di klub Spanyol ini dia mendapatkan tempat utama, hingga kini bisa disebut telah menjadi salah satu kiper terbaik di dunia.

Nasib Courtois musim depan sendiri belum jelas, apakah masih akan dipinjamkan ke Atletico, atau ditarik dan dipertahankan Chelsea. Namun, satu hal yang ditegaskan kiper timnas Belgia berusia 22 tahun itu adalah bahwa dia berharap jadi pilihan utama Chelsea, menggantikan Petr Cech, jika harus bertahan di tim asal London tersebut.

Dikatakan Courtois pula, di awal musim 2013-2014 lalu pun, Chelsea bertekad mempertahankannya di sana. Namun ia menegaskan bahwa dirinya tidak punya keterikatan emosional dengan tim di mana ia belum pernah tampil.

"(Sementara) Fans dan para pemain di Atletico tidak memandangku sebagai pemain pinjaman lagi," tutur Courtois, yang Sabtu (24/5/2014) malam ini akan menjadi andalan Atletico di bawah mistar dalam final Liga Champions kontra Real Madrid.

"Di Chelsea, saya tak merasa punya hubungan emosional. Mereka mengontrakku pada 2011 sebesar 9 juta euro, tapi sejak saat itu, saya hanya ke London untuk kepentingan tes kesehatan," sambungnya.

"Tahun lalu pun, Chelsea sudah tak ingin lagi meminjamkanku. Tapi saya berkeras ingin tetap di Madrid. Usai musim ini, hal itu akan berulang lagi. Dan kali ini mungkin akan lebih sulit untuk mengambil keputusan," tandasnya. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI