6 Pemain yang Mungkin Absen di Final Liga Champions

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 24 Mei 2014 | 11:00 WIB
6 Pemain yang Mungkin Absen di Final Liga Champions
Gelandang Atletico Madrid Arda Turan [Reuters/Eddie Keogh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang bergulirnya partai final Liga Champions musim 2013/14, Baik Atletico Madrid maupun Real Madrid dihadapkan dengan masalah yang sama, yaitu cedera pemain. Di kubu Los Blancos, dua pemain dipastikan tidak akan turun. Sementara di kubu Los Colchoneros, juara La Liga terancam berebut gelar tanpa di perkuat dua pemain kuncinya.

Berikut sejumlah pemain yang sudah dipastikan absen dan mereka yang masih diragukan perannya di Lisbon.

Real Madrid

1. Jese Rodriguez (Striker)
Akibat cedera ligamen lutut, Jese dipastikan tidak akan membela Madrid di final Liga Champions. Bahkan, Jese dipastikan absen hingga akhir musim.

2. Pepe (Bek)
Pepe belum bisa dipastikan tampil membela Madrid di Lisbon. Bek yang selama ini terkenal sebagai momok menakutkan bagi striker lawan, saat ini dibekap cedera betis.

3. Xabi Alonso (Gelandang)
Alonso tidak akan tampil di partai puncak Liga Champions akibat hukuman akumulasi kartu. Alonso gagal tampil di Lisbon setelah menerima kartu kuning ketiganya di Liga Champions musim ini saat membela Real Madrid menghadapi Bayern Munich di leg kedua babak semifinal.

4. Karim Benzema (Striker)
Absen di laga pamungkas di La Liga, Benzema juga belum bisa dipastikan tampil menghadapi Atletico. Striker asal Prancis tersebut mengalami cedera di bagian selangkangan.

Atletico Madrid

1. Diego Costa (Striker)
Bintang Atletico Madrid Diego Costa diragukan tampil membela Los Colchoneros di partai puncak Liga Champions, akibat cedera hamstring yang membekapnya. Agar bisa tampil di final, Costa rela terbang ke Belgrade untuk mendapatkan pengobatan alternatif. Namun hingga saat ini, pelatih Diego Simeone belum memutuskan apakah pemain naturalisasi Spanyol itu bisa tampil atau tidak.

2. Arda Turan (Gelandang)
Seperti halnya Costa, Arda Turan juga belum bisa dipastikan turun akibat cedera pinggul. Untuk menjadi pemain Turki pertama yang tampil di partai puncak Liga Champions, Turan telah mendatangkan dokter khusus dari Turki untuk membantu penyembuhan cederanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI