Suara.com - Bek Newcastle United, Paul Dummett, menerima ancaman pembunuhan dari para pendukung tim nasional Uruguay. Dummett disalahkan karena menjadi penyebab cedera lutut yang kini didera striker Uruguay, Luis Suarez dan membuat striker Liverpool itu diragukan tampil di Piala Dunia Brasil yang dibuka pada 12 Juni mendatang.
Suarez menjalani operasi lutut kiri pada Kamis (22/5/2014). Dia kini berlomba dengan waktu agar cepat pulih dan bisa membela negaranya yang tergabung bersama Inggris, Italia, dan Kosta Rika dalam Grup D babak kualifikasi Piala Dunia. Uruguay akan melakoni laga pertama pada 14 Juni.
Striker berusia 27 tahun itu mulai merasa sakit di lutut kirinya pada hari pertama latihan bersama timnas Uruguay.
Asosiasi sepak bola Uruguay, Kamis (22/5/2014), mengatakan bahwa lutut kiri Suarez mengalami cedera dalam laga terakhir Liga Primer Inggris melawan Newcastle. Dalam laga itu Dummett diusir wasit pada menit 82 karena melanggar Suarez.
Di hari yang sama Dummett mulai menerima ancaman pembunuhan melalui akun-akun media sosialnya. Dummett sendiri sudah melaporkan ancaman-ancaman itu kepada pihak berwenang.
"Pelanggaran itu tidak disengaja. Saya menghantam dia dan bola dengan kaki kiri saya, sehingga dia jatuh," jelas Dummett.
Suarez sendiri akan butuh 20 hari untuk pulih, dan tim dokter Uruguay yakin dia sudah bugar di laga pertama melawan Kosta Rika nanti. (Reuters)