Latihan "Panas" Tim Inggris

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 22 Mei 2014 | 17:25 WIB
Latihan "Panas" Tim Inggris
Pemain Inggris berlatih di Almancil, Portugal [Reuters/Rafael Marchante]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Inggris, Kamis (22/5/2014), menggelar latihan persiapan Piala Dunia di Portugal. Berbeda dengan latihan biasanya, dalam latihan tersebut setiap pemain mengenakan rompi khusus yang membuat keringat lebih banyak keluar.

Hal itu dilakukan pelatih The Three Lions Roy Hodgson terkait suhu udara di Brasil. Pasalnya, saat berlangsungnya Piala Dunia para pemain akan dihadapkan bukan hanya pada panasnya suhu udara, akan tetapi tipisnya udara di sejumlah stadion yang terletak di dataran tinggi.

"Kami ingin mengetahui seberapa banyak mereka berkeringat, dan selama apa tubuh mereka bisa tahan. Dan yang terpenting, apa yang bisa kami lakukan untuk membantu," jelas Hodgson.

Dalam latihan tersebut, Hodgson melibatkan sejumlah pakar dari Universitas Loughborough. Para pakar memonitor keringat dan reaksi tubuh pemain melalui alat khusus yang ditempelkan pada rompi khusus yang dikenakan para pemain saat berlatih.

Hasil latihan yang digelar di Vale Do Lobo, Portugal, tersebut cukup mengejutkan. Hingga Hodgson menyebut penampilan pemain pilihannya itu sebagai permainan para pesepak bola amatir.

"Dibandingkan dengan apa yang kami lakukan sekarang, sangat tidak bisa dipercaya. Performa mereka seperti pemain amatir," tukasnya. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI