Suara.com - Timnas Jepang menargetkan gelar juara di Piala Dunia Brasil 2014. Hal tersebut disampaikan Yuto Nagatomo, pemain yang akan menjadi kunci lini pertahanan tim Samurai Biru.
Sebelumnya, Nagatomo disebut sejumlah media lokalĀ kurang berambisi menghadapi Piala Dunia. Namun hal tersebut dibantahnya.
"Sebagai pemain yang akan mengemban tugas negara, saya tidak mungkin pergi ke sebuah turnamen dengan memikirkan kekalahan. Saya bertekad memenangkan kompetisi tersebut," tukas pemain Inter Milan.
"Saya ingin menampilkan permainan yang dikenang orang," tambahnya.
Hingga saat ini belum ada tim Asia yang berhasil memenangkan Piala Dunia. Di ajang tersebut, prestasi terbaik yang dicatat Jepang adalah babak 16 besar di tahun 2002 dan 2010.
Namun, keberhasilan Jepang menahan imbang Belanda 2-2 dan mengalahkan Belgia 3-2, menjadikan tim Samurai Biru ancaman bagi tim-tim besar di Brasil. Di putaran final Piala Dunia, Jepang tergabung di Grup C bersama Yunani, Pantai Gading dan Kolombia. (Reuters)