Suara.com - Piala Dunia belum bergulir, Prancis sudah harus kehilangan salah satu pemainnya. Steve Mandanda dipastikan gagal mengawal gawang Les Bleus di Brasil akibat cedera.
Mandanda mengalami cedera leher saat membela Marseille di laga pamungkas Ligue 1. Mandanda harus ditarik keluar lapangan setelah bertabrakan dengan striker Guingamp Mustapha Yatabare.
Manajemen Marseille mengumumkan Mandanda mengalami keretakan di tulang leher. Untuk menyembuhkan cedera tersebut, Mandanda harus menepi cukup lama. Atas peristiwa yang menimpa dirinya, Mandanda mengaku sedih dan kecewa.
"Dengan penuh kesedihan saya mengumumkan bahwa saya tidak akan bisa mempertahankan posisi saya di tim Piala Dunia," tulis Mandanda di akun twitter pribadinya.
"Sukses buat Prancis di Piala Dunia," tambahnya.
Pekan lalu, nama Mandanda masuk dalam skuad Les Bleus yang telah ditetapkan pelatih Didier Deschamps. Selain Mandanda, dua penjaga gawang lainnya yang masuk daftar Deschamps adalah Hugo Lloris dan Bastia Landreau. (FIFA)