Suara.com - Arsitek Ajax, Frank De Boer mengakui bahwa Persib Bandung bermain bagus saat menahan imbang skuadnya. Frank De Boer pun memberikan pujian khusus kepada dua pemain Persib Firman Utina dan Taufik.
Menjamu juara Eredivisie di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (14/5/2014) kemarin, Persib tertinggal lebih dulu lewat tandukan Stefano Denswil. Namun Persib membatalkan kemenangan Ajax setelah Makan Konate menyamakan kedudukan di akhir babak pertama.
“Persib main lebih bagus dari Persija. Karena mereka mampu membangun serangan dari belakang, dengan kekuatan gelandang dan dua sayap. Ada potensi besar di sepakbola Indonesia. Tapi membangun sepakbola itu harus dari akademi usia muda,” puji Frank De Boer.
Ia juga memberikan apresiasi kepada kapten tim Maung Bandung, Firman Utina yang menurutnya . pemain nomor 15 ini sangat sentral dalam pengatur serangan di laga ini. Pelatih Ajax ini juga terkesan dengan pemain Taufiq
"Dia (Firman) cukup cepat dan mengatur serangan dengan baik. Operan bolanya dan memposisikan diri dengan baik. Selain itu, saya suka pemain nomor delapan (Taufiq)," tukas pelatih yang sukses membawa Ajax meraih empat kali gelar Eredivisie. (Liga Indonesia)