Suara.com - Final Liga Europa musim 2013/2014 akan mempertemukan Sevilla dengan Benfica. Berikut adalah statistik kedua tim sepanjang turnamen sebelum bertemu di final di Stadium Juventus pada Kamis (15/5/2014) dinihari WIB.
Benfica dalam perjalannya menuju ke final lebih dulu menyingkirkan Tottenham Hotspur dengan agregat 5-3 di 16 besar. Setelah itu skuad besutan Jorge Jesus ini menaklukkan AZ Alkmaar dengan agregat 3-0 di perempatfinal dan menyingkirkan Juventus 2-1 di semifinal.
Sementara Sevilla mengalahkan Real Betis lewat adu penalti di babak 16 besar. Setelah itu mendepak Porto dengan agregat 4-2 di perempatfinal sebelum mengalahkan klub Liga Spanyol lainnya Valencia dengan keunggulan gol tandang setelah agregat sama 3-3.
Berikut catatan statistik kedua tim oleh UEFA:
Memasukkan gol
Sevilla: 22
Benfica: 14
Penguasaan Bola
Sevilla: 56%
Benfica: 49%
Jumlah Tembakan yang Dilepaskan
Sevilla: 186
Benfica: 79
Tembakan Mengarah ke Gawang
Sevilla: 77
Benfica: 37
Tembakan Melenceng
Sevilla: 72
Benfica: 28
Tembakan diblok
Sevilla: 41
Benfica: 24
Tembakan Mengenai Gawang
Sevilla: 4
Benfica: 0