Cedera, Vidal Tetap Masuk Daftar Sementara Sampaoli

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 14 Mei 2014 | 02:00 WIB
Cedera, Vidal Tetap Masuk Daftar Sementara Sampaoli
Ilustrasi dua penghuni group B, Spanyol dan Belanda, Piala Dunia Brazil 2014 [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemilihan pemain terus dilakukan pelatih Cile, Jorge Sampaoli. Saat ini, penyaringan skuad La Roja yang akan tampil di Piala Dunia telah memasuki tahap akhir.

Dari 30 nama pemain yang masuk dalam daftar Sampaoli, empat diantaranya merupakan pemain kunci di empat klub Serie A. Mereka adalah Arturo Vidal, Mati Fernandez, Carmona dan Pinila.

Dari empat nama itu, kondisi Vidal adalah yang paling disorot Sampaoli. Meski mengalami cedera, Sampaoli tetap memasukkan nama bintang Juventus tersebut. Dengan harapan kondisi gelandang Si Nyonya Tua akan fit saat Piala Dunia bergulir. Dalam waktu dekat, tujuh nama akan hilang dari daftar yang ada saat ini.

Tergabung di Grup B, Cile akan bersaing dengan juara bertahan Spanyol, Belanda, dan Australia. Berikut adalah skuad sementara timnas Cile.

Penjaga gawang: Claudio Bravo (Real Sociedad), Cristopher Toselli (Universidad Católica), Johnny Herrera (Universidad de Chile), Paulo Garcés (O’Higgins).

Pemain belakang: Gonzalo Jara (Nottingham Forest), Enzo Andía (Universidad Católica), José Rojas (Universidad de Chile), Marcos González (Unión Española), Gary Medel (Cardiff City), Mauricio Isla (Juventus), Eugenio Mena (Santos), Miiko Albornoz (Malmo).

Pemain tengah: Francisco Silva (Osasuna), Felipe Gutiérrez (Twente), José Pedro Fuenzalida (Colo Colo), Pablo Hernández (O’Higgins), Marcelo Díaz (Basel), Arturo Vidal (Juventus), Carlos Carmona (Atalanta), Charles Aránguiz (Internacional), Jean Beausejour (Wigan), Matías Fernández (Fiorentina), Jorge Valdivia (Palmeiras), Rodrigo Millar (Atlas).

Penyerang: Esteban Paredes (Colo Colo), Gustavo Canales (Unión Española), Eduardo Vargas (Valencia), Alexis Sánchez (Barcelona), Fabián Orellana (Granada), Mauricio Pinilla (Cagliari). (Football Italia)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI