Suara.com - Dua pemain muda Arsenal yaitu Jack Wilshere dan Alex Oxlade-Chamberlain masuk dalam daftar pemain yang akan dibawa pelatih timnas Inggris Roy Hodgson ke Piala Dunia 2014. Hodgson berjudi dengan tetap memanggil dua pemain itu meski kondisinya belum pulih 100 persen.
Wilshere baru tampil lagi setelah mengalami cedera panjang pada hari Minggu kemarin saat Arsenal mengalahkan Norwich 2-0. Dia dibekap cedera sejak Maret lau. Sedangkan Oxlade-Chamberlain absen hampir setengah musim karena cedera lutut.
“Piala Dunia masih satu bulan lagi, Wilshere akan pulih. Chamberlain juga sudah pulih dan dia bisa langsung beritegrasi dengan pemain Inggris lainnya,” kata manajer Arsenal Arsene Wenger.
Pemain muda lain yang dibawa Hodgson adalah bek kiri Southampton Luke Shaw yang baru berusia 18 tahun. Shaw mengisi posisi Ashley Cole yang pensiun dari timnas Inggris.
Inilah nama-nama pemain yang dipilih Hodgson untuk tampil di Piala Dunia 2014:
Joe Hart, Forster, Forster, Baines, Cahill, Jagielka, Johnson, Jones, Shaw, Smalling, Barkley, Gerrard, Henderson, Lallana, Lampard, Milner, Oxlade-Chamberlain, Sterling, Wilshere, Lambert, Rooney, Sturridge, Welbeck
Standby: Ruddy, Cleverley, Flanagan, Carroll, Stones, Defoe, Carrick
Sumber: Goal.com