Suara.com - Pemain Sriwijaya FC, Rizky Dwi Ramadhan, akhirnya melengkapi kuota pemain Timnas Indonesia U-23, untuk menjalani pemusatan latihan (TC) tahap ketiga di Yogjakarta, 6-16 Mei mendatang. TC ini sendiri digelar sebagai bagian dari persiapan tim besutan Aji Santoso itu menuju Asian Games 2014 di Incheon, Korea, akhir September.
Berdasarkan data dari Badan Tim Nasional (BTN), Rabu (30/4/2014), Rizky masuk menggantikan posisi pemain Arema Indonesia yaitu Irsyad Maulana, yang dipanggil masuk pemusatan latihan timnas senior di bawah asuhan Alfred Riedl.
"Rizky merupakan pemain depan. Posisinya sama dengan Irsyad Maulana," kata Sekretaris BTN, Sefdin Syaifudin, seperti dikutip Antara.
Dengan masuknya Rizky, maka pemain dengan posisi striker untuk menghadapi pemusatan latihan tahap ketiga pun lengkap sudah. Selain pemain Sriwijaya FC itu, sebelumnya sudah ada dua pemain Putra Samarinda, yaitu Aldair Makatindu dan Lerby Elyandri.
Sebelumnya, pelatih Timnas U-23 Aji Santoso mengatakan, pada pemusatan latihan tahap ketiga ini pihaknya akan berusaha mematangkan cara bermain Bayu Gatra dan kawan-kawan. Hal itu terutama karena waktu pelaksanaan Asian Games mulai mendekat.
Pada TC tahap ketiga ini, Aji juga mengaku akan melihat kondisi pemain yang baru masuk, selain dari yang sudah langganan timnas. Para pemain itu di antaranya adalah Rony Beroperay, M Zaenury, serta Lerby Elyandri.
"Kami juga ingin tahu VO2max pemain yang baru gabung. Yang jelas, pemusatan latihan ini adalah tahapan untuk pembentukan tim inti," kata Aji yang adalah mantan pelatih Persebaya itu.
Sementara, meski sudah ada kepastian lokasi pemusatan latihan dan pemain yang dipanggil, Timnas U-23 sendiri sejauh ini belum mendapatkan calon lawan uji coba. Namun untuk pemusatan latihan di Makassar, sudah ada calon lawan yaitu PSM Makassar dan Tim Pra-PON Sulawesi Selatan.
Sebelumnya, Aji sendiri sempat berharap bahwa pada pemusatan latihan tahap lima nantinya, Timnas Garuda Muda bisa mendapatkan lawan uji coba terutama dari Asia Timur, seperti Jepang dan Korea.
Berikut daftar pemain yang dipanggil untuk menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta: