Suara.com - Louis van Gaal disebut-sebut sebagai kandidat kuat untuk menggantikan posisi David Moyes sebagai manajer Manchester United. Moyes diberitakan akan segera dipecat usai MU kalah 2-0 dari Everton. Itu merupakan kekalahan ke-11 MU di musim ini dan membuat juara bertahan liga Inggris itu terpuruk di posisi tujuh klasemen. Moyes kemungkinan akan segera dipecat karena manajemen sudah kehilangan kepercayaan kepada bekas manajer Everton itu.
Mirror menulis, manajemen MU akan bertemu dengan Van Gaal pada minggu ini juga. Saat ini, pelatih asal Belanda itu tengah berada di vilanya di Portugal. Pertemuan dengan manajemen MU diperkirakan akna berlangsung di tempat peristirahatan Van Gaal tersebut.
Sebelumnya, Van Gaal sempat berkomunikasi dengan manajemen Tottenham Hotspur untuk menjadi pengganti Tim Sherwood. Namun, mantan pelatih Barcelona dan timnas Belanda itu dikabarkan lebih tertarik dengan peluang untuk menjadi manajer di Manchester United.
Selain Van Gaal, kandidat lain yang juga muncul untuk menggantikan Moyes adalah Juergen Klopp. Pelatih muda asal Jerman ini sukses membawa Borrusia Dortmund menjadi juara liga Jerman dua kali dan lolos ke final liga Champions, musim lalu. Klopp merupakan salah satu pelatih muda terbaik di Eropa saat ini.
Namun, sumber yang dekat dengan Klopp mengungkapkan, belum ada kontak yang dilakukan manajemen MU kepada pelatih Dortmund itu. Sumber itu juga menyebutkan, Klopp tertarik untuk bisa menjadi manajer Manchester United. (Mirror)