City Terancam Kehilangan Silva

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 22 April 2014 | 06:10 WIB
City Terancam Kehilangan Silva
David Silva ditandu keluar lapangan akibat cedera saat membela City menghadapi West Brom di Etihad Stadium [Reuters/Nigel Roddis]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemenangan atas West Brom tampaknya harus dibayar mahal Manajer Manchester City Manuel Pellegrini. Berhasil mencuri tiga poin krusial dari The baggies, City terancam kehilangan Silva di empat laga tersisa musim ini.

Silva harus ditandu keluar lapangan saat membela City menghadapi West Brom di Etihad Stadium, Selasa (22/4/2014) dini hari WIB. Dalam pertandingan tersebut, Silva tidak dapat melanjutkan pertandingan setelah ditantang Billy Jones.

Pellegrini mengakui, bahwa dalam beberapa pekan terakhir Silva bermain dengan kondisi cedera pada pergelangan kakinya.

"Silva memiliki masalah dengan pergelangan kakinya. Kita lihat saja perkembangan kondisinya," kata Pellegrini.

Pellegrini mengaku khawatir atas kondisi Silva. Pasalnya, jika pemain asal Spanyol itu harus menepi akibat cedera, kekuatan City dalam perburuan gelar di empat laga tersisa akan berkurang. Tidak dipungkiri bahwa peran Silva dalam membangun serangan sangat penting bagi kubu Pellegrini.

"Masalah David adalah dia bermain dengan menahan rasa sakit. Saya tidak tahu apakah cedera tersebut bertambah parah atau ada masalah lain selain pergelangan kakinya," tukasnya.

Kemenangan 3-1 atas Wes Brom kembali menghidupkan peluang City untuk meraih gelar Liga Premier musim ini. Menyisakan satu laga lebih banyak, City kini terpaut enam poin dari Liverpool dan satu poin dari Chelsea. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI