Suara.com - Arsenal berhasil mengungguli sementara tuan rumah Hull City 2-0 dalam laga yang digelar di Kingston Communications Stadium, Minggu (20/4/2014). Gol Arsenal dicetak Aaron Ramsey dan Lukas Podolsky.
Arsenal sempat dibuat sibuk oleh serangan Hull yang langsung tampil menyerang begitu kick off. Mereka sempat kocar kacir membendung berbagai serangan yang dilakukan tuan rumah, salah satunya lewat tendangan bebas Niclas Jelavic. Beruntung sepakan tersebut masih dapat dihalau oleh Szczesny.
Peluang Hull kembali muncul pada menit ke-22. Memanfaatkan umpan Jake Livermore, Shane Long berhasil melepaskan sepakan keras. Sayang, bola masih melayang dari gawang Arsenal.
Arsenal yang memanfaatkan serangan balik, akhirnya mampu memecah kebuntuan terlebih dahulu lewat Aaron Ramsey. Memanfaatkan bola hasil kerja sama apik Mesut Ozil dan Santi Cazorla, Ramsey berhasil melakukan soloran yang gagal ditepis kiper Hull. Skor 1-0 Arsenal memimpin.
Gol tersebut membuat Arsenal tampil lebih ringan. Namun, Hull juga tetap tampil menyerang dan terus mengurung pertahanan Arsenal.
Satu peluang kembali didapat Livermore, namun sepakan kerasnya masih dimentahkan tiang gawang.
Di penghujung laga, justru Arsenal yang kembali berhasil membobol gawang Hull. Memanfaatkan umpan Ramsey, Lukas Podolsky berhasil melepaskan sepakan mendatar yang gagal ditepis kiper Hull City. Skor 2-0 untuk Arsenal sekaligus menutup jalannya laga babak pertama.