Suara.com - Mantan pelatih timnas Belanda, Marco van Basten dikabarkan akan melatih salah satu klub elit Belanda AZ Alkmaar, untuk dua musim ke depan. Sebuah media setempat, Jumat (18/4/2014) melaporkan kesepakatan ini baru akan secara resmi diumumkan pekan depan.
Ini sekaligus mengakhiri pencarian AZ untuk menemukan pelatih baru menggantikan Dick Advocaat, yang kontraknya berakhir musim ini. Advocaat sendiri, bulan lalu sudah mengatakan tidak akan memperpanjang kontraknya di AZ setelah berhasil mengantarkan klub itu ke perempat final Liga Eropa.
Sementara kontrak van Basten di Heerenveen akan berakhir bulan depan. Ini cukup mengejutkan karena Januari lalu, mantan pemain terbaik Eropa ini mengatakan tidak akan menanda-tangani kontrak baru setelah tiga tahun melatih Heerenveen.
Karir van Basten sebagai pelatih, dimulai dengan melatih Ajax Amsterdam's pada tahun 2003. Setahun kemudian ia dipercaya untuk melatih tim Oranye, dan bertahan selama empat tahun hingga 2008. Sebelum melatih Heerenveen, Van Basten sempat kembali melatih Ajax selama setahun. (Reuters)