Suara.com - Hull City akan menantang Arsenal di final Piala FA yang akan digelar 17 Mei mendatang di Wembley, usai mengalahkan Sheffield United 5-3 di babak semifinal, Minggu (13/4/2014).
Hull nyaris tersingkir setelah tertinggal 2-1 di babak pertama. Meski berbeda kasta, Sheffield United mampu tampil menakutkan. Mereka unggul lewat gol yang dibukukan Jose Baxter dan Steven Scogall. Adapun Hull membalas lewat Yannick Sagbo.
Pada babak kedua, Hull benar-benar bangkit. Mereka langsung menyarangkan gol pada menit ke-49 lewat aksi Matt Fryaatt.
Selanjutnya, Tom Huddlestone dan Stephen Quinn membawa Hull mengungguli Sheffield 4-2 berkat golnya, masing-masing pada menit ke-54 dan 67.
Namun, Sheffield tak mau begitu saja ditaklukkan. Pada menit ke-90, mereka berhasil memperkecil kedudukan 4-3 lewat gol Jamie Murphy.
Tetapi gol tersebut tidak membuat Hull panik. Mereka tetap tampil menyerang hingga mampu kembali membobol gawang Shefield untuk kelima kalinya berkat torehan David Meyler.