Catatan "Head to Head" Semifinalis Liga Champions

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 10 April 2014 | 13:00 WIB
Catatan "Head to Head" Semifinalis Liga Champions
Pemain Chelsea merayakan keberhasilan mereka lolos ke semifinal Liga Champions 2013/14.(Reuters/Dylan Martinez)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Empat tim terbaik di Eropa saat ini telah memastikan langkahnya di babak semifinal Liga Champions musim ini. Menumbangkan Manchester United 3-1 dan Barcelona 1-0, Bayern Munchen dan Atletico Madrid menyusul Chelsea dan Real Madrid yang telah melaju ke semifinal terlebih dulu.

Semifinal Liga Champions musim ini cukup mengejutkan. Atletico Madrid yang berstatus kuda hitam ternyata mampu menumbangkan tim unggulan, Barcelona.

Selain Atletico, tiga tiket semifinal lainnya dimiliki tim-tim yang sudah tidak asing lagi di babak empat besar. Bayern Munchen, yang merupakan juara bertahan, dan Real Madrid merupakan semifinalis di musim sebelumnya. Sementara Chelsea yang merupakan juara Liga Champions musim 2011/12, juga bukan wajah baru di ajang perebutan tiket ke partai puncak.

Berikut adalah catatan pertemuan masing-masing tim di sepanjang kiprah mereka di ajang Liga Champions.

Atletico Madrid (Spanyol)
Catatan semifinal kompetisi Eropa: W1 L2
Terakhir kali tampil di babak semifinal Liga Champions: 1973/74
Catatan musim ini: W8 D2 L0 F22 A5
Top skor: Diego Costa 7
Head to head Eropa
vs Real Madrid W1 D0 L2 F3 A4
vs Chelsea W1 D1 L1 F6 A7
vs Bayern W0 D1 L1 F1 A5

FC Bayern München (Jerman)
Catatan semifinal kompetisi Eropa: W10 L5
Terakhir kali tampil di babak semifinal Liga Champions: 2012/13
Catatan musim ini: W7 D2 L1 F24 A8
Top skor: Thomas Müller 5
Head to head Eropa
vs Real Madrid W11 D2 L7 F33 A26
vs Chelsea W1 D1 L1 F6 A7
vs Atlético W1 D1 L0 F5 A1

Chelsea FC (Inggris)
Catatan semifinal kompetisi Eropa: W2 L4
Terakhir kali tampil di babak semifinal Liga Champions: 2011/12
Catatan musim ini: W7 D0 L3 F18 A7
Top skor: Demba Ba, Samuel Eto'o, Fernando Torres 3
Head to head Eropa
vs Real Madrid W2 D1 L0 F4 A2
vs Atlético W1 D1 L1 F7 A6
vs Bayern W1 D1 L1 F7 A6

Real Madrid CF (Spanyol)
Catatan semifinal kompetisi Eropa: W12 L12
Terakhir kali tampil di babak semifinal Liga Champions: 2012/13
Catatan musim ini: W8 D1 L1 F32 A9
Top skor: Cristiano Ronaldo 14
Head to head Eropa
vs Chelsea W0 D1 L2 F2 A4
vs Bayern W7 D2 L11 F26 A33
vs Atlético W2 D0 L1 F4 A3

(UEFA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI