Suara.com - Pelatih Barcelona Gerardo Martino mengakui bahwa Atletico Madrid adalah lawan yang sangat tangguh. Meski demikian, Martino meminta skuadnya untuk bisa meraih kemenangan dan tidak kemasukan saat menjamu Atletico di Camp Nou.
Barca akan lebih dulu menjamu pimpinan klasemen Liga Spanyol di leg pertama perempatfinal Liga Champions, Rabu (2/4/2014) dinihari WIB. Martino pun mengakui bahwa skuad besutan Diego Simeone ini adalah salah satu lawan yang tangguh yang harus mereka hadapi.
"Atletico telah melakukan sesuatu hal yang besar di musim ini dan juga musim lalu. Mereka masih bertarung di dua kompetisi dan mereka tampak sangat percaya diri dan tangguh. Dalam tiga laga melawan mereka ( musim ini) mereka telah menunggu mereka lawan yang sangat tangguh," kata Martino.
Meski demikian, pelatih asal Argentina ini tetap meminta skuadnya untuk meraih kemenangan di leg pertama ini. "Kami harus menang dan tidak kemasukan (gol) . Itu adalah dasar jika ada leg kedua. Hal pertama yang perlu kita lakukan adalah untuk menang karena itu akan menyulitkan lawan," ungkapnya.
"Senjata untuk pertandingan ini adalah untuk berada di level intensitas dengan mereka dan kemudian senjata kami adalah menjadi FC Barcelona. Namun kami perlu bermain intens seperti mereka. Ketika seorang pelatih punya ide, dia perlu memainkan pemain di tempat yang benar," tukas Martino. (Football Espana)