Terancam Pemecatan, Moyes Tetap Yakin Mampu Balikkan Keadaan

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 29 Maret 2014 | 14:10 WIB
Terancam Pemecatan, Moyes Tetap Yakin Mampu Balikkan Keadaan
Manajer MU, David Moyes. (Reuters/Phil Noble)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beragam kecaman dan kritik menghujani Manajer Manchester United David Moyes pasca kekalahan di laga derby dengan skor memalukan 0-3. Meski telah menorehkan rekor buruk bagi MU dengan kekalahan kandang terbanyak dalam lima musim terakhir, Moyes tetap yakin mampu membalikkan keadaan. Menghadapi Aston Villa di Old Trafford, Moyes yakin timnya mampu meraih hasil positif.

"Kami tidak bermain bagus di tengah pekan ini dan hal itu sangat mengecewakan. Namun kami tampil bagus saat menghadapi Olympiakos dan West Ham. Jadi menghadapi Aston Villa, saya menginginkan hasil yang lebih baik dari laga melawan West Ham," tukas pelatih asal Skotlandia.

Berkaca pada keberhasilan MU bangkit pasca kekalahan kandang kontra Liverpool, Moyes yakin dapat mengulanginya akhir pekan ini. Kemenangan atas Aston Villa di Old Trafford tidak hanya akan menjadi obat atas kekalahan di laga derby kontra Manchester City, akan tetapi akan menjadi motivasi terbaik jelang kunjungan Bayern Munchen ke "Teater Impian" awal bulan April.

"Kami sangat menantikan laga tersebut (lawan Aston Villa). Kami tampil bagus saat hadapi West Ham dan jika kami mampu mengulanginya, saya akan sangat senang. Dan kami akan siap hadapi salah satu tim terkuat di Eropa (Bayern Munchen) tengah pekan depan," jelasnya.

MU saat ini masih tertahan di posisi tujuh klasemen sementara dengan 51 poin hasil dari 31 pertandingan. Sementara Aston Villa berada di posisi 12 dengan 34 poin. Pertandingan antara Manchester United vs Aston Villa akan dihelat di Old Trafford Sabtu (29/3/2014) malam WIB. (Manchester United)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI