Suara.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengatakan striker andalannya, Cristiano Ronaldo, tidak akan diistirahatkan dalam laga kontra Rayo Vallecano, akhir pekan ini.
Sebelumnya diberitakan bahwa bintang asal Portugal itu didera cedera lutut, sejak laga babak 16 besar kontra Schalke.
"Cristiano sudah berlatih dengan normal, menurut saya ini tidak akan memengaruhi permainannya dan dia akan bermain besok. Tidak ada masalah," kata pelatih asal Italia itu, Jumat (28/3/2014).
"Kami memang sempat berpikir untuk mengistirahatkannya, tetapi permainan Ronaldo tidak akan terganggu dan dia akan tetap bermain besok," imbuh mantan pelatih AC Milan itu.
Ancelotti juga mengabarkan bahwa ia akan tetap menurunkan penjaga gawang Diego Lopez dan gelandang Xabi Alonxo saat melawan Rayo, meski keduanya dinilai tampil buruk ketika Madrid berturut-turut dikalahkan oleh Barcelona dan Sevilla pekan ini.