Suara.com - Kemenangan Manchester City dalam laga bertajuk "Derby Manchester", Rabu dini hari (26/3/2014), disambut gembira oleh manajer City, Manuel Pellegrini.
Pellegrini mengatakan skuatnya berhasil mempertahankan keseimbangan saat bertahan dan menyerang. Keseimbangan menjadi kunci untuk mematikan permainan MU, yang menurut manajer asal Chile itu, tidak punya peluang sama sekali dalam laga yang berakhir dengan skor 3-0 untuk tim tamu.
"Kami mencetak tiga gol, kami punya lebih dari tiga peluang dan saya sungguh tidak melihat United mempunyai satu peluang pun untuk mencetak gol," kata Pellegrini seperti dilaporkan website resmi Manchester City.
Dzeko mencetak dua gol dalam laga itu. Sementara gol pamungkas dicetak Yaya Toure. Itu adalah kemenangan ketiga City di Old Trafford dalam tiga kunjungan terakhir, sebuah rekor baru dalam 42 tahun.
"Kami sangat kompak dan agresif. Kami sudah merebut tiga poin sejak awal laga," imbuh Pellegrini.
Dengan kemenangan itu City kini meransek ke urutan kedua klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan jumlah poin 66 dari 29 laga. City hanya terpaut tiga poin dari pemuncak klasemen, Chelsea, yang mengoleksi 69 poin dari 31 pertandingan.