Suara.com - Suporter Manchester United telah menelan rasa kecewa setelah klub kesayangannya dikalahkan oleh Liverpool. Namun gelandang MU Michael Carrick memastikan bahwa fansnya tidak akan merasa kecewa lagi saat menyaksikan derby Manchester melawan City.
Para fans MU harus mengelus dada setelah melihat skuad besutan David Moyes dibantai 0-3 oleh Liverpool di Old Trafford pada awal bulan ini. Namun usai kekalahan tersebut MU mampu bangkit mengalahkan Olympiakos dan West Ham United.
Carrick pun yakin bahwa MU akan meraih hasil positif saat mereka menjamu City di Old Trafford, Rabu (26/3/2014) dinihari WIB. Tentu saja gelandang MU tidak ingin fans MU merasakan kekecewaan lagi.
"Itu adalah hari yang buruk bagi kami dan sama seperti fans. Kalah melawan Liverpool di markas sendiri sangatlah menyakitkan. Kami menyadari laga seperti ini sangat berarti bagi semua orang sama seperti pemain," ungkap Carrick.
"Kami mengerti fans dan hasil yang mereka ingin, dan untuk kami pemain tentu saja sama. Saya sudah menjadi bagian klub klub cukup lama dan Anda tahu itu memiliki artinya yang banyak, salah satunya menghadapi mereka," ujarnya.
"Kami sudah tidak sabar untuk menghadapi pertandingan melawan City. Tentu saja ini merupakan pertandingan yang ketat namun ini merupakan pertandingan yang ketat bagi kedua tim," tukasnya. (Sky Sport)