Suara.com - Striker Real Madrid Karim Benzema meminta skuadnya untuk fokus di laga selanjutnya menghadapi Sevilla di pertengahan pekan ini. Benzema mengingatkan skuadnya tidak boleh lagi terpelesat dalam mengejar gelar Liga Spanyol setelah kalah di laga El Clasico.
Benzema menyumbangkan dua gol di babak pertama sebelum Madrid kalah 3-4 dari Barcelona di Santiago Bernabeu, Senin (24/3/2014) dinihari WIB. Dengan kekalahan tersebut membuat posisi Madrid di puncak klasemen digeser oleh Atletico Madrid setelah kalah head to head.
Dengan hanya selisih satu poin dari Barcelona, striker internasional Prancis ini pun menegaskan betapa pentingnya untuk kembali ke jalur kemenangan. Sebab itu, Benzema meminta skuadnya untuk fokus menghadapi tuan rumah Sevilla pada Kamis (24/4/2014) pagi WIB.
"Itu adalah malam yang penuh dengan momen momen penting dan sekarang kami akan mencoba dan mengalahkan Sevilla. Mulai saat ini semua pertandingan adalah final dan kami tahu bahwa Atletico akan menghadapi Barcelona di pekan terakhir. Jadi kami memikirkan kami sendiri untuk memenangi pertandingan," kata Benzema.
"Kami akan mencoba meraih kemenangan tandang di Sevilla. Kami harus melihat kesalahan kami sehingga kami tidak boleh mengulanginya. Itu adalah pertandingan lain, final lainnya dan kami harus menang apa pun yang terjadi," tukasnya. (Scoresway)