Suara.com - Gagal meraih poin pekan lalu, pekan ini Manchester United berhasil memperoleh tambahan tiga poin usai mengalahkan West Ham United dengan skor 0-2. Striker Setan Merah Wayne Rooney keluar sebagai pahlawan lewat dua golnya ke gawang The Hammers.
Gol pertama Setan Merah lahir di menit ke delapan. Melihat peluang, Rooney yang menerima bola dari Ashley Young melepaskan tembakan dari tengah lapangan. Kiper West Ham yang berada cukup jauh dari mulut gawang pun tidak bisa berbuat banyak saat bola masuk ke dalam gawang. 0-1 MU memimpin.
Di pertengahan babak pertama, gawang tuan rumah kembali bergetar di menit 33. Berawal dari skema serangan balik cepat, Rooney kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menutup babak pertama dengan skor 0-2.
Permainan tidak banyak berubah di babak kedua. MU yang memenangkan lapangan tengah masih mendominasi.
West Ham beberapa kali mencoba membangun serangan balik. Beberapa kali mampu mengancam gawang De Gea, namun hingga menit 80 The Hammers belum mampu memperkecil kedudukan.
Hingga laga usai, skor 0-2 untuk kemenangan United tidak berubah. Dengan tambahan tiga poin, MU masih tertahan di posisi tujuh klasemen sementara dengan 51 poin.
Susunan Pemain:
West Ham United: Adrian, Demel, Tomkins, Collins, McCartney; Diame, Noble, Taylor, Nolan, Downing, Carroll.
Manchester United: De Gea; Rafael, Jones, Carrick, Buttner, Fletcher, Fellaini, Mata, Kagawa, Young, Rooney.