Kalahkan Mainz, Bayern Semakin Kokoh di Puncak Klasemen

Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 23 Maret 2014 | 00:58 WIB
Kalahkan Mainz, Bayern Semakin Kokoh di Puncak Klasemen
Pemain Bayern Munchen Bastian Schweinsteiger rayakan gol ke gawang Mainz [Reuters/Kai Pfaffenbach]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hingga pekan ke-26, Bayern Munchen belum terkalahkan. Bertandang ke markas Mainz, Munchen kembali mencatatkan hasil gemilang dengan kemenangan 0-2.

Jual beli serangan antara kedua kubu terjadi sejak peluit babak pertama dibunyikan. Arjen Robben mendapat peluang pertama Munchen di awal laga setelah bek lawan salah mengantisipasi bola. Beruntung bagi tuan rumah, sepakan gelandang asal Belanda masih mampu digagalkan Loris Karius.

Di pertengahan babak pertama, Shinji Okazaki beberapa kali mencoba menembus barisan pertahanan Bayern. Namun upayanya masih mampu digagalkan barisan belakang FC Hollywood.

Jelang turun minum, tim tamu kembali mengancam. Sayang sepakan Toni Kroos belum menemui sasaran. Hingga turun minum, skor kacamata tidak berubah.

Di awal babak kedua, gawang Manuel Neuer nyaris kebobolan. Berhasil melewati Philip Lahm, Choupo Moting melepaskan tembakan ke arah gawang. Beruntung bagi kubu Josep Guardiola, bola masih membentur mistar.

Terus menekan, upaya Bayern akhirnya menuai hasil di menit 82. Tendangan keras Schweinsteiger membuka kemenangan Bayern.

Empat menit jelang laga usai, Mario Gotze memastikan kemenangan Bayern di laga tersebut. Menerima operan Ribery, Gotze menceploskan bola dari jarak yang cukup dekat. Hingga pertandingan berakhir, skor 0-2 tidak berubah.

Dengan tambahan tiga poin, Bayern kian kokoh di puncak kelasemen dengan 74 poin, terpaut 23 poin dari Borussia Dortmund yang berada di posisi Runner up. Dengan delapan laga tersisa, tampaknya tidak dibutuhkan waktu lama bagi Bayern untuk memastikan gelar juara musim ini.

Susunan Pemain:
Mains 05 : Karius, Park, Noveski, Pospech, Bell, Koo, Muller, Geis, Moritz, Choupo-Moting, Okazaki. Cadangan: Kresic, Saller, Soto, Diaz, Koch, Bungert.

Bayern Munchen : Neuer, Ribéry, Mandzuki?, Robben, Martinez, Boateng, Lahm, Müller, Alaba, Schweinsteiger, Kroos. Cadangan: Starke, Dante, Van Buyten, Shaqiri, Rafinha, Pizarro, Gotze.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI