Suara.com - Kiper Barcelona Victor Valdes mengakui bahwa Atletico Madrid adalah lawan yang sulit di delapan besar Liga Champions. Namun Valdes tetap yakin bahwa Barca bisa lolos ke perempatfinal Liga Champions.
Hasil undian babak perempatfinal yang dilakukan dilakukan di Nyon, Jumat (21/3/2014), Barca akan menghadapi klub Spanyol lainnya, Atletico Madrid. Meski kedua tim sudah saling mengenal kekuatan masing-masing.
Bagi Valdes menghadapi Rojiblancos bukan sebuah hal yang mudah. Meski demikian kiper internasional Spanyol ini tetap yakin bahwa Blaugrana dapat lolos ke babak empat besar.
"Mengetahui bahwa semua tim di perempatfinal adalah juara grup itu selalu akan menjadi undian yang sulit siapa yang kami akan dapat," ungkap Valdes .
"Atletico telah menunjukkan di musim ini ketika mereka bermain menghadapi kami bahwa mereka telah bekerja sangat keras dan berada di grup yang berbahaya. Anda bisa melihat pengaruh [Pelatih Diego] Simeone pada mereka," ujarnya.
"Mereka mengambil keuntungan situasi bola-bola mati itu adalah sesuatu masalah bagi kami di sini. Namun jika kami memainkan pertandingan kami dan tidak memasukan di leg pertama, kami punya peluang untuk lolos," tukas Valdes. (Football Espana)