Cukur Wolfsburg 6-1, Bayern Makin Perkasa

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 09 Maret 2014 | 01:20 WIB
Cukur Wolfsburg 6-1, Bayern Makin Perkasa
Thomas Mueller (tengah) usai mencetak gol mendapatkan ucapan selamat dari rekan setimnya Rafinha dan Dante.(Reuters/Fabrizio Bensch)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bayern Munich masih melanjutkan keperkasaannya di Bundesliga. Bertandang ke Volkswagen Arena, Bayern sempat tertinggal lebih dulu sebelum mencukur VfL Wolfsburg dengan skor 6-1.

Pada laga Sabtu (8/3/2014) malam WIB, Bayern sempat tertinggal lebih dulu setelah Naldo menjebol gawang Manuel Neuer di menit ke-17. Namun Bayern mampu membalasnya lewat tendangan kaki kiri Xherdan Shaqiri di menit ke-26. Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua Bayern semakin meningkatkan serangannya. Pada menit ke-63, Thomas Müller membuat Bayern unggul 2-1 setelah memanfaatkan umpan terobosan Thiago Alcántara dan menyelesaikannya dengan tendangan kaki kirinya. Tiga menit berselang Mario Mandzukic mencetak gol dan Bayern memimpin 3-1.

Pada menit ke-71, giliran Franck Ribéry mencatatkan namanya di papan skor setelah melepaskan tendangan kaki kanannya menyelesaikan umpan Arjen Robben. Muller kembali mencetak gol di menit ke-78 dan membuat FC Hollywood unggul 5-1 lewat sundulannya.

Gol kedua dari Mandzukic di menit ke-80 akhirnya melengkapi pesta gol Bayern menjadi 6-1. Hingga akhir pertandingan skuad besutan Pep Guardiola ini tetap unggul 6-1. Itu artinya Die Rotten membuat rekor baru meraih poin penuh dalam 16 pertandingan beruntun.

Dengan kemenangan tersebut Bayern masih semakin kokoh di puncak klasemen Bundesliga dengan 68 poin dari 24 laga. Bayern masih unggul 23 poin dari Borussia Dortmund yang berada di posisi kedua klasemen. Sementara Wolfsburg di posisi kelima klasemen dengan 39 poin

Skuad:

Wolfsburg: Benaglio; Ochs, Naldo, Knoche, Rodriguez; Arnold (Arnold 79'), Medojevic; Caligiuri (Schafer 80), De Bruyne (Malanda 85'), Perisic; Dost.

Bayern: Neuer; Rafinha, Boateng, Dante, Alaba; Lahm (Martinez 67'); Robben, Kroos (Mandzukic 57'), Shaqiri (Thiago 56'), Ribery; Muller.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI