Prandelli: Fisik Pemain Azzurri Memalukan

Kamis, 06 Maret 2014 | 12:15 WIB
Prandelli: Fisik Pemain Azzurri Memalukan
Cesare Prandelli-Pelatih Italia [Reuters/Susana Vera]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Italia Cesare Prandelli menyesalkan kebugaran fisik para punggawa Azzurri saat dikalahkan Spanyol dalam laga persahabatan yang berlangsung Kamis (6/3/2014) pagi WIB. Lemahnya kebugaran fisik para pemain diklaim Prandelli sebagai faktor utama kekalahan di Vicente Calderon.

"Kami ingin membalas, tapi kami tidak mampu karena fisik kami kurang bagus. Jujur saja, saya tidak berharap kebugaran para pemain berada di level serendah ini," aku pelatih 56 tahun.

Dibandingkan dengan pemain Spanyol, Prandelli menilai fisik anak-anak asuhnya memalukan. Kebugaran fisik yang terbatas membuat punggawa Azzurri kedodoran saat bermain dalam tempo cepat seperti yang ditampilkan skuad Spanyol.

"Saat ini, kebugaran pemain sangat memalukan jika dibandingkan dengan Spanyol,"

"Kami harus kerja keras. Untuk bisa bermain dengan tempo tinggi kami harus meningkatkan intensitas kami dalam berlari," tambahnya.

Meski mengaku kecewa atas kekalahan di Madird, Prandelli memuji penampilan perdana Gabriel Paletta. Paletta dinilai tampil sangat baik dalam menutup ruang gerak para penyerang Spanyol.

"Paletta bermain sangat baik di laga perdana ini," puji Prandelli. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI