Suara.com - Tindakan manajer Newcastle United Alan Pardew yang menanduk pemain Hull City David Meyler membuat pihak manajemen klub langsung menjatuhkan hukuman. Pardew dikenakan sanksi berupa denda sebesar 100 ribu poundsterling atau hampir Rp2 miliar.
“Alan Pardew telah menerima peringatan formal dari klub terkait perilakunya itu. Selain itu, klub juga sudah menjatuhkan sanksi 100.000 pound,” demikian keterangan tertulis manajemen Newcastle United.
Insiden itu terjadi ketika Newcastle United mengalahkan tuan rumah Hull City 4-1, dalam lanjutan liga Premir Inggris, Sabtu (1/3/2014). Pardew sempat terlibat adu mulut dengan Meyler, saat pemain hendak melakukan lemparan ke dalam. Manajer Newcastle ini pun tertangkap kamera sedang menanduk Meyler.
Meski sudah meminta maaf atas tindakannya itu, Asosiasi Sepak bola Inggris (FA) kemungkinan besar akan menginvestigasi kasus tersebut. Apabila terbukti bersalah, Pardew akan menerima sanksi.
“Tindakannya sama sekali tidak bisa diterima dan bukan tindakan yang kami harapkan dari seorang manajer Newcastle United. Yang menyedihkan, berita utama tidak akan fokus kepada kemenangan klub tetapi tindakan dari manajer kami. Alan sudah meminta maaf kepada klub dan dia juga menyesali tindakannya itu,” jelas manajemen Newcastle.
Pardew mengklaim, tindakannya itu dilakukan karena “suasana yang tengah memanas”. Tetapi, Ketua FA Greg Dyke memastikan, FA akan menginvestigasi kasus itu. (AFP/CNA)