Target Schweinsteiger, Cetak Sejarah bersama Bayern

adminDoddy Rosadi Suara.Com
Senin, 24 Februari 2014 | 08:51 WIB
Target Schweinsteiger, Cetak Sejarah bersama Bayern
Logo Bayern Munchen (autoimagesize.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah absen selama tiga bulan karena cidera engkel, Bastian Schweinsteiger akhirnya sudah bisa kembali membela Bayern Munchen. Kemarin, Schweni – panggilan Schweinsteiger - diturunkan pelatih Pep Guardiola selama 70 menit dan membawa Bayern Munchen menang 4-0 atas Hannover.

“Senang bisa bermain lagi. Saya merasa baik dan senang bisa bermain tanpa merasa sakit. Sesi latihan di Bayern sangat berkualitas jadi saya harus memanfaatkan dengan maksimal menit bermain di lapangan. Saya tidak muda lagi, dengan cedera engkel yang kerap terjadi, pertandingan seperti ini sangat krusial,” ujar Schweni.

Pemain timnas Jerman itu juga langsung mematok target pribadi pada musim ini yaitu mempertahankan gelar juara liga dan membawa Bayern mencetak sejarah sebagai klub pertama yang bisa mempertahankan trofi liga Champions.

“Prioritas utama kami adalah Bundesliga dan menjadi tim pertama yang bisa mempertahankan gelar juara liga Champions. Pep telah memberikan dukungan kepada saya. Karena itu, saya harus tetap fit agar bisa membantu tim,” kata Schweni.

Bayern Munchen semakin sulit dikejar di liga Jerman karena sudah unggul 19 angka dari posisi dua Borrusia Dortmund. Di liga Champions, Bayern juga tinggal selangkah lagi maju ke babak perempat final setelah menang 2-0 atas Arsenal di stadion Emirates.

Musim lalu, Bayern mencetak sejarah dengan merebut tiga gelar juara yaitu Piala Jerman, liga Jerman dan liga Champions. Uniknya, dalam meraih tiga gelar itu anak asuh Jupp Heynckes itu hanya menghadapi satu klub yaitu Borrusia Dortmund. Bayern menghempaskan Borrusia Dortmund di final Piala Jerman dan liga Champions. Sedangkan di liga, Borusia Dortmund juga menempati posisi dua. (Goal)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI