Suara.com - Striker AC Milan Mario Balotelli siap melakukan apa saja demi kemenangan timnya saat menjamu salah satu wakil Spanyol Atletico Madrid Kamis (20/2/2014) dini hari. Pernyataan tersebut disampaikan Super Mario dalam konferensi pers di Kota Milan.
Milan merupakan salah satu klub yang memiliki sejarah panjang di benua Eropa. Namun sejak menumbangkan Liverpool 2-1 di partai final tahun 2007, Rossoneri belum mampu mengulangi kejayaannya di Liga Champions.
"Posisi saya? Saya adalah striker, tapi saya juga akan bermain di bawah mistar untuk memenangkan Liga Champions," ujar Balotelli.
Selama fase penyisihan grup, Balotelli belum menyumbang satu gol pun bagi timnya. Kondisi ini menjadi motivasi tersendiri bagi dirinya saat bertemu skuad Diego Simeone.
"Saya tidak mencetak gol di babak penyisihan grup, mungkin karena kesempatan saya saat diturunkan.Tapi saya sangat ingin membantu tim dan meraih kemenangan," harap Balotelli.
Kontra Atletico di San Siro, Milan yang performa naik turun sejak awal musim Serie A diragukan mampu mengalahkan Atletico. Selain buruknya penampilan Milan dalam sejumlah laga terakhir, absennya Robinho dan Sulley Muntari dinilai mengurangi kekuatan mereka.
Sementara grafik penampilan Atletico Madrid di ajang La Liga terus menanjak. Mental skuad besutan Diego Simeone saat ini tengah berada di puncak. Mampukah Balotelli membawa Milan berjaya di San siro?(goal)