Usai Timbulkan Bau Menyengat, Elnusa Petrofin Bersihkan Area Dekat Pemukiman Warga

Selasa, 15 April 2025 | 18:24 WIB
Usai Timbulkan Bau Menyengat, Elnusa Petrofin Bersihkan Area Dekat Pemukiman Warga
Ilustrasi. PT Elnusa Petrofin telah menyelesaikan proses pembersihan dan penataan ulang area kosong milik perusahaan yang berbatasan langsung dengan pemukiman warga.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Warga menyambut baik langkah-langkah yang diambil Elnusa Petrofin. “Syukurlah sekarang tidak ada lagi bau. Kami mengapresiasi langkah cepat dari Elnusa Petrofin dalam merespons aspirasi warga,” ujar Ketua RW 09 Rawabadak Selatan, Abdus Syakur.

Saat ini, PT Elnusa Petrofin tengah melakukan peninggian pagar setinggi 2,7 meter dilengkapi dengan kawat berduri.

Proyek pembangunan pagar itu sudah dilaksanakan sejak 10 April 2025 dan ditargetkan akan rampung di akhir Juni 2025. "Pagar ini akan dilengkapi dua lampu penerangan menghadap ke dalam area perusahaan dan ke arah jalan warga,” tambah Putiarsa.

Diberitakan sebelumnya, sekitar empat RT di Rawa Badak Selatan terdampak bau limbah kimia pabrik. Empat RT tersebut berada di RW 09, di antaranya RT 5, 3, 2, dan 1.

Keempat RT tersebut memang berdekatan langsung dengan tempat di mana pabrik limbah itu menyimpan limbah. Pasalnya, sudah tiga bulan, limbah pabrik itu disimpan di dalam drum berwarna biru dan diletakan di lapangan.

Diketahui, gudang PT Elnusa Petrofin memang berlokasi sangat dekat dengan Kampung Tanah Merah.

PT Elnusa Petrofin sendiri merupakan anak perusahaan dari PT Elnusa Tbk., yang didirikan di Jakarta pada tanggal 5 Juli 1996. PT Elnusa Petrofin bergerak di bidang jasa logistik dan distribusi BBM. Perusahaan ini merupakan salah satu penyambung Pertamina untuk menyalurkan BBM PSO (Public Service Obligation) dan BBM Satu Harga ke seluruh Indonesia.

Selama bau tersebut muncul, warga sudah berulangkali berkoordinasi dengan pihak perusahaan meminta pertanggungjawaban atas keluhan mereka.

Tak cuma bau yang menyengat, kekhawatiran warga juga sempat muncul karena drum-drum tersebut berisi bahan kimia yang ditakutkan mudah terbakar.

Baca Juga: Pertalite Palsu Beredar di Medan, Libatkan Mobil Tangki Bodong! Klarifikasi Elnusa Petrofin Mengejutkan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI