Suara.com - Di antara berbagai minimarket yang tersebar di Indonesia, Alfamart menjadi salah satu jaringan ritel dengan jumlah gerai terbanyak. Tak mengherankan jika di kota-kota besar keberadaan Alfamart sangat mudah ditemukan. Satu gerai dengan gerai lainnya bahkan hanya terpaut beberapa meter saja. Oleh karena itu, sangat mudah untuk menemukan Alfamart, khususnya jika kamu tinggal di kawasan perkotaan. Hal ini tentu sangat memudahkan aktivitas belanja, terlebih jika sedang ada katalog promo Alfamart terbaru, apalagi menjelang lebaran.
Sebelum kamu memutuskan untuk berkunjung dan belanja di Alfamart, ada beberapa tips penting yang patut diperhatikan:
• Cari Produk yang Dibutuhkan Lewat Katalog Alfamart Dua Mingguan
Mungkin saja produk yang kamu cari sedang dalam masa promosi dengan harga spesial dari Alfamart. Ini tentunya sangat menguntungkan karena dengan adanya potongan harga atau diskon tertentu, kamu bisa menghemat pengeluaran untuk kebutuhan lainnya. Katalog Alfamart scanharga lebaran terbaru bisa menjadi acuan untuk berbelanja hemat menjelang hari raya.
• Teliti Harga yang Tertera di Rak Penyimpanan
Sangat penting untuk selalu teliti saat berbelanja di minimarket. Jika kamu merasa ragu dengan harga promo yang tertera di rak, jangan segan untuk menanyakan ulang apakah barang tersebut benar sedang dalam promosi atau tidak. Ini bisa mencegah kesalahpahaman saat membayar di kasir.
• Tanyakan Harga Sebelum Melakukan Pembayaran
Masih berkaitan dengan poin sebelumnya, jika kamu belum yakin dengan harga yang tercantum, sebaiknya langsung bertanya kepada kasir mengenai harga produk tersebut. Ini penting karena setelah struk dicetak dan pembayaran dilakukan, barang yang sudah dibeli tidak bisa dikembalikan atau diuangkan kembali. Terkadang, harga yang tertulis di rak belum terinput dalam sistem kasir, sehingga kasir harus memasukkan kode dan harga secara manual—dan hal ini hanya bisa dilakukan jika kamu menanyakannya terlebih dahulu.
• Bertanya Langsung kepada Karyawan Alfamart
Baca Juga: 7 Tips Servis Motor Usai Dipakai Jarak Jauh Mudik Lebaran 2025, Ganti Oli hingga Periksa Ban!
Bagi kamu yang sedang terburu-buru atau ingin berbelanja secara cepat dan efisien, langsung saja tanyakan keberadaan produk kepada staf atau sales minimarket. Beberapa pengunjung kadang enggan berjalan menyusuri lorong-lorong toko hanya untuk mencari satu dua barang. Sales Alfamart akan dengan sigap menunjukkan lokasi produk yang kamu maksud.