Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram

Achmad Fauzi Suara.Com
Senin, 07 April 2025 | 09:35 WIB
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
Emas Antam bergambar kerbau. (Dok: Antam)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tak hanya itu, ketegangan geopolitik dan ketidakpastian ekonomi global turut memperkuat peran emas sebagai aset safe haven. Konflik yang terus memanas di Ukraina, termasuk serangan Rusia ke lebih dari 30 wilayah di Kherson, menambah tekanan global yang membuat investor kembali melirik emas sebagai pelindung nilai.

"Volatilitas mungkin tinggi, namun emas tetap menjadi pilihan utama investor dalam menghadapi ketidakpastian," ujar Matt Simpson, analis senior di City Index.

Dengan kombinasi faktor teknikal dan fundamental ini, harga emas diperkirakan masih berpeluang menguat dalam beberapa waktu ke depan, seiring meningkatnya permintaan dari investor yang mencari perlindungan.

Cara membeli Emas Antam

Langkah pertama untuk membeli emas Antam yaitu dengan mengunjungi Butik Emas Antam atau mitra resmi yang ditunjuk oleh PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Butik Emas Antam biasanya tersebar di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan lainnya. Anda juga bisa membeli melalui toko emas yang telah bekerja sama dengan Antam.

Sebelum membeli emas, pastikan Anda memeriksa harga emas hariannya. Harga emas Antam biasanya akan diperbarui setiap hari kerja dan bisa dicek langsung di situs resmi Logam Mulia (www.logammulia.com) atau melalui aplikasi resmi Antam.

Emas Antam tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 0,5 gram hingga 1 kilogram yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial Anda. Untuk pembelian emas Antam, bisa dilakukan secara online melalui situs resmi Logam Mulia atau marketplace yang bekerja sama dengan Antam. Jika Anda ingin membeli secara offline, cukup kunjungi Butik Emas Antam terdekat, ambil nomor antrean, lalu lakukan transaksi di kasir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI