Karier dan Bisnis Najwa Shihab, Heboh Rumor Masuk Radar Kabinet Prabowo Gegara Sikap Diam

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 03 April 2025 | 08:28 WIB
Karier dan Bisnis Najwa Shihab, Heboh Rumor Masuk Radar Kabinet Prabowo Gegara Sikap Diam
Karier dan Bisnis Najwa Shihab (Instagram/najwashihab)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Melalui YouTube, Narasi TV berkembang pesat. Selain itu, Narasi TV juga aktif menyebarkan informasi melalui berbagai media sosial untuk menyasar anak-anak muda.

Selain menyajikan berita dan analisis, mereka juga mengadakan berbagai workshop serta acara untuk membangun keterlibatan masyarakat dalam diskusi-diskusi kritis.

Najwa menekankan bahwa meskipun konten berkualitas adalah prioritas, membangun komunitas dan kolaborasi adalah aspek yang tidak kalah penting dalam dunia media.

Najwa Shihab Diprediksi Masuk ke Kabinet Prabowo?

Di tengah menegangnya situasi politik nasional, nama Najwa Shihab mencuat sebagai salah satu kandidat potensial untuk masuk dalam kabinet Prabowo Subianto.

Dengan latar belakang hukum dan jurnalistiknya, ia berpotensi menduduki jabatan di bidang komunikasi, hukum, atau pendidikan. Namun, hingga saat ini, Najwa belum memberikan tanggapan resmi terkait isu tersebut.

Isu ini mencuat setelah Najwa terlihat lebih pasif dalam mengomentari isu-isu politik terkini, termasuk pengesahan RUU TNI yang mendapat banyak penolakan dari berbagai pihak.

Publik yang terbiasa dengan keberanian dan ketegasan Najwa dalam mengkritisi kebijakan pemerintah mempertanyakan diamnya jurnalis senior ini.

Sejumlah warganet berspekulasi bahwa Najwa tengah mempertimbangkan untuk mengambil peran di pemerintahan. Namun, di sisi lain, ia tetap aktif di media sosial, meskipun lebih banyak membagikan kegiatan pribadi dibandingkan membahas isu-isu politik.

Baca Juga: Pendidikan Mentereng Najwa Shihab, Santer Isu Masuk Kabinet Prabowo

Selama bulan Ramadan, ia lebih fokus pada program "Shihab dan Shihab" bersama ayahnya, Quraish Shihab, yang membahas diskusi tentang agama Islam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI