PTSI Ikut Gelar Program Mudik Gratis BUMN, Berangkatkan 253 Pemudik

Achmad Fauzi Suara.Com
Jum'at, 28 Maret 2025 | 11:59 WIB
PTSI Ikut Gelar Program Mudik Gratis BUMN, Berangkatkan 253 Pemudik
Direktur PT Surveyor Indonesia (PTSI) Sandry Pasambuna melepas para pemudik dalam program mudik gratis/ist
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Surveyor Indonesia (PTSI) kembali berpartisipasi dalam Program Mudik Bersama BUMN 2025. Program ini bertujuan untuk memfasilitasi para pemudik pulang ke kampung halaman dengan aman dan nyaman menjelang Idul Fitri 1446 H.

Pada tahun ini, Program Mudik Gratis BUMN 2025 sendiri melibatkan kolaborasi dari 83 perusahaan BUMN dan anak perusahaan BUMN, dengan total peserta mencapai 104.000 pemudik, melampaui target awal sebanyak 100.000 peserta.

Para pemudik diberangkatkan ke lebih dari 200 kota tujuan di seluruh Indonesia dengan berbagai moda transportasi, termasuk 1.372 unit bus, 92 rangkaian kereta api, dan 29 unit kapal laut.

Sebagai bagian dari inisiatif ini, PT Surveyor Indonesia melepas 253 pemudik yang akan diberangkatkan melalui jalur Jakarta – Yogyakarta (via Pantura), Jakarta – Yogyakarta (via Bumiayu), Jakarta – Semarang, Jakarta – Malang, dan Jakarta – Padang.

Kegiatan seremoni pelepasan peserta mudik di Graha Surveyor Indonesia turut dihadiri oleh Jajaran Direksi PT Surveyor Indonesia, yang memberikan dukungan penuh terhadap kesuksesan program ini.

Direktur Utama PT Surveyor Indonesia, Sandry Pasambuna, menyampaikan, program Mudik Bersama BUMN 2025 sebagai bentuk komitmen sosial dan kepedulian kepada masyarakat.

"Dengan jumlah peserta mencapai 253 pemudik, kami telah memastikan seluruh aspek kesiapan dan keamanan terpenuhi secara menyeluruh, mulai dari kelayakan armada hingga standar keselamatan perjalanan. Ini merupakan wujud nyata kepedulian kami dalam mendukung tradisi mudik yang lebih aman, tertib, dan nyaman bagi masyarakat," ujarnya di Jakarta yang dikutip Jumat (28/3/2025).

PT Surveyor Indonesia juga memastikan bahwa seluruh armada yang digunakan dalam program ini telah melewati proses inspeksi dan verifikasi yang ketat, sehingga memenuhi standar keselamatan yang ditetapkan.

Selain itu, para pemudik juga diberikan himbauan terkait keselamatan perjalanan, termasuk pentingnya menjaga kesehatan dan mematuhi aturan lalu lintas selama perjalanan.

Baca Juga: Mudik Bersama BUMN 2025, BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik Secara Gratis

Program Mudik Gratis BUMN

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI