Cara Transfer OVO ke DANA, Anti Ribet!

Eko Faizin Suara.Com
Senin, 24 Maret 2025 | 21:24 WIB
Cara Transfer OVO ke DANA, Anti Ribet!
Ilustrasi Dana. [dana.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dompet digital atau e-wallet sangat dibutuhkan masyarakat karena penggunaannya sangat mudah dan bisa dilakukan kapan saja.

Beberapa aplikasi dompet digital memudahkan penggunanya untuk melakukan transaksi, mulai dari pembayaran, transfer uang, hingga belanja online.

Di antara aplikasi dompet elektronik yang familiar di tengah masyarakat tersebut yakni OVO dan DANA. Pengguna pun bisa transfer saldo antar e-wallet.

Anda bisa transfer saldo OVO ke DANA atau sebaliknya. Apalagi ada aplikasi GoPay yang bikin transfer ke dompet digital mana pun jadi lebih mudah.

Berikut ini cara transfer OVO ke DANA

  1. Buka aplikasi OVO.
  2. Pilih menu Transfer pada halaman utama.
  3. Pilih opsi Transfer ke Rekening Bank.
  4. Pada bagian Bank Tujuan, pilih bank yang kamu punya.
  5. Masukkan nomor rekening tujuan dengan format 8059 + nomor HP DANA tujuan.
  6. Masukkan nominal transfer yang kamu inginkan (minimal Rp10.000).
  7. Di kolom Pesan, Anda juga bisa menambahkan catatan untuk transaksi.
  8. Klik Lanjutkan dan masukkan PIN OVO Anda.
  9. Transfer OVO dan DANA berhasil.

Adapun biaya admin untuk transfer dari OVO ke DANA, yaitu sebesar Rp2.500.

Cara transfer GoPay ke DANA

  1. Pergi ke halaman Transfer di aplikasi GoPay.
  2. Pilih DANA sebagai e-wallet tujuan transfer.
  3. Masukan nomor telepon e-wallet.
  4. Cek kembali nomor penerima transfer, lalu klik Percaya, lanjut
  5. (Trust, continue untuk memproses kebutuhan transfer).
  6. Isi nominal transfer.
  7. Pilih metode pembayaran dan klik Confirm & Transfer(Konfirmasi & Transfer).
  8. Masukan PIN GoPay.
  9. Transfer berhasil.

Sementara biaya admin sebesar Rp1.000 dan sudah bisa transfer saldo GoPay ke DANA dengan mudah.

Tentang OVO

Baca Juga: THR DANA Kaget Cair Hari Ini, Klaim Saldo Gratis Rp120.000 Sebelum Kuota Habis

OVO (PT Visionet Internasional) adalah sebuah layanan dompet digital yang memiliki fitur penyimpan uang elektronik, serta untuk pembayaran transaksi di Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI