Pemudik Mobil Listrik Bisa Gunakan SPKLU Mobile Jika Habis Daya di Tengah Jalan

Achmad Fauzi Suara.Com
Kamis, 20 Maret 2025 | 21:04 WIB
Pemudik Mobil Listrik Bisa Gunakan SPKLU Mobile Jika Habis Daya di Tengah Jalan
Senior Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan, Maman Sulaeman, serta Manager UP3 Manado, Revi Aldrian, meninjau titik SPKLU. Untuk memastikan seluruh fasilitas dalam kondisi prima, di Manado, Jumat (13/3/2025) [Suara.com/ANTARA/HO-PLN]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT PLN (Persero) menyediakan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) mobile selama mudik lebaran. SPKLU Mobile ini digunakan jika ada pemudik yang menggunakan kendaraan listrik tiba-tiba kehabisan daya di tengah jalan.

Direktur Distribusi PLN, Adi Priyanto mengatakan, SPKLU Mobile digunakan hanya untuk layanan darurat saja. Setidaknya, bilang dia, ada 12 unit SPKLU Mobile yang siap operasi selama mudik lebaran.

Kendati demikian, Adi menyebut, layanan SPKLU reguler tetap disediakan selama mudik lebaran.

"Jadi on call gitu ya kalau misalkan terpaksa dia kehabisan setrum di jalan, dia bisa menggunakan call center 087771112123. Ini bisa digunakan sebagai sarana apabila dalam kondisi darurat. Sehingga kami bisa meluncur kemudian melayani dengan mobile charger dimanapun dia berada," ujarnya dalam konferensi pers di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (20/3/2025).

Adi melanjutkan, jumlah SPKLU di rest area juga telah ditambah sebanyak 7,5 kali lipat dari ketersediaam tertinggi di jalur Mudik Jawa-Sumatera.

Adapun, SPKLU tersebut, disediakan dengan jarak rata-rata jarak antar SPKLU sekitar 23 kilo meter (KM)

"Sehingga harapan kami dengan adanya tambahan SPKLU menyikapi pertambahannya pengguna EV itu tidak akan mengganggu antrean yang tidak terlalu panjang," beber Adi.

Dari 3.558 SPKLU milik PLN bersama mitra di seluruh Indonesia, 1.000 di antaranya berada di jalur mudik Jawa-Sumatera yang tersebar di 615 lokasi.

1.000 SPKLU

Baca Juga: Tarif Tol Jakarta-Semarang Makin Murah? Cek Diskon Mudik Lebaran 2025 di Sini!

PLN memastikan kelancaran perjalanan pemudik kendaraan listrik (Electric Vehicle/EV) pada momen Idulfitri 1446 Hijriah dengan menghadirkan 1.000 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di jalur mudik Trans Jawa-Sumatra, tersebar di 615 lokasi strategis dan dilengkapi personel siaga 24 jam nonstop.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI