Harga Emas Antam Mulai Merangkak Naik Hari Ini Jadi Rp1.693.000/Gram

Achmad Fauzi
Harga Emas Antam Mulai Merangkak Naik Hari Ini Jadi Rp1.693.000/Gram
Emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) di Jakarta, Selasa (3/3).

Harga emas antam itu mulai kembali meroket dengan alami kenaikan Rp3.000 dibandingkan harga jual hari Minggu (9/3/2025) kemarin.

Suara.com - Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada Senin (10/3/2025) untuk ukuran satu gram dibanderol di harga Rp1.693.000 per gram.

Harga emas antam itu mulai kembali meroket dengan alami kenaikan Rp3.000 dibandingkan harga jual hari Minggu (9/3/2025) kemarin.

Sementara itu, harga Buyback (beli kembali) emas Antam dibanderol di harga Rp1.543.000 per gram.

Harga buyback tersebut juga naik Rp4.000 dibandingkan harga buyback hari Minggu kemarin.

Baca Juga: Harga Emas Antam Terbaru, Rabu 16 April 2025

Seperti dilansir dari laman resmi Logam Mulia Antam, berikut adalah harga emas antam pada hari ini.

  • Emas 0,5 gram Rp896.500
  • Emas 2 gram Rp3.326.000
  • Emas 3 gram Rp4.964.000
  • Emas 5 gram Rp8.240.000
  • Emas 10 gram Rp16.425.000
  • Emas 25 gram Rp40.937.000
  • Emas 50 gram Rp81.795.000
  • Emas 100 gram Rp164.515.000
  • Emas 250 gram Rp408.265.000
  • Emas 500 gram Rp816.820.000
  • Emas 1.000 gram Rp1.633.600.000