8 Tips Mengelola Usaha Kecil di Jakarta Agar Cepat Berkembang dan Bertahan Lama

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 09 Maret 2025 | 12:25 WIB
8 Tips Mengelola Usaha Kecil di Jakarta Agar Cepat Berkembang dan Bertahan Lama
Tips kelola usaha kecil di jakarta (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Manfaatkan teknologi untuk mempermudah operasional

Di era digital, teknologi menjadi kunci efisiensi suatu usaha. Karena itu, cobalah memanfaatkan aplikasi semacam POS (point of sales) untuk memudahkan pengelolaan inventaris, pencatatan keuangan, dan pelayanan pelanggan.

4. Bangun relasi dengan pelanggan

Jangan hanya fokus mencari, tetapi cobalah menjaga hubungan dengan pelanggan. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah membuat program loyalty bagi pelanggan setia.

Selain itu, jangan lupa untuk mendengarkan feedback dari pelanggan untuk meningkatkan pelayanan Anda.

5. Pantau tren dan kompetitor

Cara mengelola usaha kecil di Jakarta berikutnya adalah dengan memantau trend dan kompetitor. Bukan maksud menduplikasi, Anda bisa memantau perkembangan kompetitor sebagai acuan mengembangkan usaha.

Di samping itu, Anda juga bisa melihat apa kekurangan kompetitor untuk dijadikan nilai tambah bagi usaha Anda.

6. Beli bekal bagi karyawan

Baca Juga: Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!

Jika usaha Anda membutuhkan karyawan, jangan lupa membekali mereka dengan ilmu pengetahuan dasar-dasar tentang usaha Anda. Dengan begitu, mereka tidak hanya membantu memasarkan, tetapi juga mengembangkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI