• Tanah di Telaga Kahuripan Parung Bogor dijual dengan harga mulai dari Rp 395 juta
• Tanah di Parung Kemang Bogor dijual dengan harga mulai dari Rp 950 ribu per meter
• Tanah di Pondok Udin Parung Bogor dijual dengan harga mulai dari Rp 2,8 miliar
• Tanah di Parung Panjang, Bogor dijual dengan harga mulai dari Rp 16,9 miliar
• Tanah di Parung Bogor dijual dengan harga mulai dari Rp 1 juta per meter
Kira-kira berapa harga tanah yang diklaim dimiliki Firdaus Oiwobo di kawasan gunung di Parung Bogor itu? Sejauh ini belum ada yang tahu dan belum dapat dikonfirmasi.
Pasalnya, klaim kepemilikan tanah di Parung Bogor oleh Firdaus Oiwobo pun tak pernah dibuktikan dan ditunjukkan secara gamblang.
Klaim Kepemilikan Tanah di Parung Bogor oleh Firdaus Oiwobo
Beberapa waktu lalu, pengakuan Firdaus Oiwobo terkait kepemilikan gunung di Parung, Kabupaten Bogor, menjadi sorotan publik.
Tak hanya sekedar kata-kata, dalam suatu kesempatan ia membawa surat-surat tanah dengan seluas 110 ribu hektar yang diklaim sah secara hukum.
Baca Juga: Mulai Ketar-ketir? Firdaus Oiwobo Mundur Jadi Pengacara Razman: Minta Maaf ke Hotman Paris
Menurutnya, lahan seluas 110 ribu hektar itu bukan sembarang tanah, melainkan milik ahli waris yang berasal dari Prabu Raden Ngabehi Awan. Adapun ia merupakan tokoh yang diklaim memiliki hak historis atas wilayah itu.