Pemerintah Punya Rencana Bangun Skytrain Rute Sentul-Harjamukti dan Serpong-Lebak Bulus

Achmad Fauzi Suara.Com
Kamis, 06 Maret 2025 | 15:53 WIB
Pemerintah Punya Rencana Bangun Skytrain Rute Sentul-Harjamukti dan Serpong-Lebak Bulus
Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi (Suara.com/Achmad Fauzi).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berencana untuk membangun skytrain atau kereta gantung sebagai angkutan pengumpan (feeder) transportasi lainnya.

Terdapat dua jalur Skytrain yang akan dibangun, Serpong-Lebak Bulus (MRT Jakarta), dan Sentul-Harjamukti (LRT Jabodebek).

Menteri Perhubungan (Menhub), Dudy Purwanghandi mengatakan, kedua pembangunan skytrain ini seluruhnya akan dibiayai oleh investor.

"Ini kedua ini saya menekankan kepada pijen kereta api bahwa tidak boleh menggunakan anggaran APBN. Jadi kita terbuka siapa saja yang masuk," ujar Menhub di Jakarta seperti yang dikutip, Kamis (6/3/2025).

Baca Juga: Volume Penumpang LRT Jabodebek Terus Naik, 4.227 Pengguna Tercatat Gunakan Pos Kesehatan Stasiun

Nantinya, angkutan Skytrain ini akan menjadi jembatan transportasi masyarakat dari wilayah Sentul maupun Serpong yang ingin kembali melanjutkan perjalanan dengan LRT Jabodebek ataupun MRT Jakarta.

"Kita sudah punya gambar-gambarnya dan mereka kemungkinan akan menyampaikan kepada kita proposalnya dan saya buka kepada siapa saja," ucap dia.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub, Risal Wasal menjelaskan, setidaknya ada empat investor yang berminat untuk menjadi investor pembangunan skytrain tersebut.

Empat Investor tersebut diantaranya, Belarusia, Jerman, dan dua investor dari China.

"Kami tengah minta kajian dari mereka nanti kita buat investor gathering," kata dia.

Baca Juga: Efisiensi Anggaran, Kemenhub Tetap Gelar Mudik Gratis

Risal menambahkan, pembangunan skytrain ini memakan biaya hingga Rp200 miliar per kilometer. Sayangnya, dia tidak membeberkan kapan pembangunan skytrain tersebut dibangun.

"Pembangunan ini juga hanya memakan waktu 6 bulan," pungkas dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI