Garuda Indonesia Kemungkinan Beri Diskon Harga Tiket Pesawat 19 Persen Saat Mudik Lebaran

Achmad Fauzi Suara.Com
Kamis, 06 Maret 2025 | 13:16 WIB
Garuda Indonesia Kemungkinan Beri Diskon Harga Tiket Pesawat 19 Persen Saat Mudik Lebaran
Direktur Niaga Garuda Indonesia Ade R Susardi (Suara.com/Achmad Fauzi).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maskapai Garuda Indonesia berpeluang untuk memberikan diskon harga tiket pesawat lebih dari 13-14 persen pada mudik lebaran. Hal ini setelah adanya, penurunan biaya yang dibebankan kepada maskapai.

Direktur Niaga PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Ade R Susardi mengatakan, beberapa biaya yang turun untuk maskapai seperti kebandarudaraan hingga biaya pajak avtur.

"Nah, tadi mungkin sesuai dengan program pemerintah yang diterapkan dengan support dari seluruh stakeholders, penurunan tiketnya dimulai di 14 persenan paling sedikit, mungkin kita bisa sampai 18-19 persen juga untuk rute-rute tertentu," ujarnya dalam konferensi pers di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (6/3/2025).

Pada mudik lebaran, Ade menuturkan, Garuda Indonesia Group menyiapkan kursi sebanyak 1,9 juta orang. Jumlah itu, terdiri dari 1,02 juta kursi disediakan oleh Garuda Indonesia, dan 900 ribu kursi oleh Citilink Indonesia.

Baca Juga: Garuda Indonesia Rasa Lion Air, Setelah Wamildan Tsani Kini Darsito Hendro Santer Bakal Jadi Bos Citilink

"Selanjutnya, mengenai pesawat Garuda menyiapkan ada 43, 737 ini narrow body kita. Jadi ini yang banyak digunakan di domestik khususnya. Dan kita juga siapkan ada 11 Airbus 330 dan 7 Boeing 777," kata dia.

Sebelumnya, Pemerintah telah menetapkan besaran diskon tiket pesawat pada mudik lebaran 2025. Setidaknya, diskon tiket pesawat yang diberikan sebesar 13-14 persen selama mudik lebaran.

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, kebijakan diskon pesawat ini berlaku selama dua minggu.

"Kami bisa menurunkan harga tiket pesawat sebesar 13-14 persen selama dua minggu," ujarnya dalam konferensi pers di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Sabtu (1/3/2025).

AHY menyebut, besaran tersebut didapat setelah pemerintah juga menurunkan biaya-biaya yang dibebankan oleh maskapai penerbangan.

Baca Juga: Mohon Maaf! Diskon Tiket Transportasi Hanya untuk Pesawat, Kereta Api-Bus Normal

"Secara umum kita menurunkan ongkos kebandarudaraan, harga avtur di 37 bandara, serta ada insentif dari Menteri Keuangan di mana PPN ditanggung pemerintah sebesar 6 persen," ucap dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI