Namun, bulan lalu di sebuah acara, Banerjee memberikan presentasi untuk mencoba mengulas temuan Poor Economics dan mencoba bertanya, apa yang benar dan apa yang salah, karena ketika mereka menulis buku tersebut, jumlah studi uji kontrol acak masih relatif sedikit.
Hari ini, ada lebih banyak studi, dan satu hal yang dia temukan adalah bahwa skeptisisme terhadap pembiayaan mikro mungkin terlalu dini. Bahkan dalam studi di India, setelah enam tahun program pembiayaan mikro diterapkan, dampaknya sangat substansial dan signifikan,” tukas Park memberikan pentingnya pembiayaan mikro.