Monitoring Transaksi Bisnis Lebih Mudah dengan Aplikasi BRImerchant dari BRI

Rabu, 05 Februari 2025 | 14:06 WIB
Monitoring Transaksi Bisnis Lebih Mudah dengan Aplikasi BRImerchant dari BRI
Monitoring transaksi bisnis menggunakan BRImerchant yang mudah dan aman (Dok: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dashboard performa penjualan yang terdapat dalam fitur tersebut memungkinkan pelaku usaha memantau penjualan dalam bentuk grafik chart. Hal ini membantu Anda memahami penjualan dengan mudah tanpa kesulitan membaca angka pada laporan keuangan.

Fitur tersebut juga membuat Anda lebih efektif dalam mengelola bisnis. Dengan data yang jelas dan terukur, Anda dapat membuat keputusan dan menyiapkan strategi untuk mengembangkan bisnis dengan tepat.

Pasalnya, grafik chart yang ditampilkan pada dashboard performa penjualan memungkinkan Anda untuk memahami tren penjualan secara mingguan atau bulanan. Kemudian, Anda dapat melihat tren penjualan, semisal dalam keadaan meningkat atau menurut.

Selain itu, Anda juga dapat membandingkan hasil penjualan antarperiode secara mingguan atau bulanan. Hal ini dapat membantu Anda memutuskan hal-hal krusial untuk mendapatkan keuntungan.

Cara daftar sebagai BRImerchant

Sebelum mendaftar menjadi BRImerchant, sebaiknya Anda menyiapkan beberapa syarat, seperti membuka rekening BRI, mengisi formulir yang disediakan, dan dokumen penting sebagai pemilik usaha, seperti KTP, NPWP, SIUP, dan Akta Pendirian.

Adapun cara mendaftar BRImerchant bisa mengikuti langkah-langkah berikut.

1.       Unduh aplikasi BRImerchant di Google Play atau App Store.

2.       Buka aplikasi BRImerchant dan klik tombol Registrasi.

Baca Juga: Rencanakan Keuangan Cerdas dengan BRI Prioritas

3.       Buat akun BRImerchant.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI