Suara.com - Menjadi pensiun sebagai miliader adalah impian banyak orang. Tentunya meningkatkan kekayaan akan membuat kehidupan pensiun menjadi nyaman bagi kebanyakan orang dan diri sendiri.
Dilansir Bankrate, berikut tiga cara sederhana menjadi pensiun tapi punya kekayaan miliarder:
1. Pilih Investasi Dana Indeks
Dana indeks yang terdiversifikasi secara luas dapat menjadi kendaraan investasi Anda. Sebab, ini akan menjadi pensiunan jutawan, jika pasar saham berkinerja cemerlang.
Adapun, investasi dana indeks adalah investasi yang dilakukan dengan mengikuti indeks acuan tertentu, seperti S&P 500 atau Nasdaq 100. Dana yang diinvestasikan akan digunakan untuk membeli saham atau obligasi yang membentuk indeks tersebut. Karakteristik ini dapat memberi Anda peluang terbaik untuk menghasilkan pengembalian jangka panjang yang besar.
Baca Juga: 4 Tanda Orang Kaya Asli Tapi Pura-pura Miskin
2. Menabung
Menabung menjadi kunci dalam sebuah tujuan finansial. Triknya tidak bergantung pada seberapa hematnya Anda saat mengeluarkan uang, tetapi kapan mulai untuk menabung.
Sebagian besar ahli memberikan saran agar Anda menyisihkan 10 persen hingga 15 persen dari total pendapatan untuk dana pensiun. Tidak menjadi masalah apabila target tersebut belum tercapai.
3. Investasi Emas
Investasi emas telah lama populer di kalangan elit selama ribuan tahun, sejak zaman Firaun Mesir kuno. Secara konsisten emas memiliki daya tarik untuk para miliarder dunia dan orang-orang berkuasa untuk mengumpulkannya sebanyak mungkin.
Selama masa ketidakstabilan ekonomi atau volatilitas pasar, emas cenderung mempertahankan nilainya atau bahkan terapresiasi, sehingga memberikan tingkat perlindungan bagi investor.